Kamis, 22 Agustus 2013

Karnaval weleri


17 agustus 1945 itulah hari kemerdekaan kita hari merdeka nusa dan bangsa, hari lahirnya bangsa indonesia.. itulah sepengggal dari lagu kemerdakaan yang wajib dinyantikan pada peringatan upacara kemerdekaan republik indonesia dengan penuh hikmat untuk mengenang para pahlawan yang telah memerdekakan negeri ini dari penjajah dengan cara berperang

namun kini kita sebagai penerus bangsa tidak perlu lagi angkat senjata untuk meneruskan perjuangan para pahlawan, dikarenakan banyak cara untuk meneruskan perjuangan mereka salah satunya adalah yang dilakukan oleh sebagian warga weleri pada tanggal 21 agustus 2013 kemarin

foto foto Karnaval welerisebagian warga memeriahkan pesta karnaval yang diarak sepanjang jalan raya weleri kendal , dengan semangat dan demi memeriahkan pesta HUT RI ke 68, berbagai macam elemen masyarakat dari seluruh kecamatan weleri meramaikan acara karnaval agustusan di weleri, masyarakat berbondong2 meramaikan dan menonton acara karnaval kota weleri ini

bahkan sepanjang acara karvanal ini berlangsung tidak sedikit dari penonton menyempatkan untuk foto-foto para peserta karnaval weleri ini, semoga acara tahun depan lebih sukses dan meriah

Rabu, 07 Agustus 2013

Komunitas Fotografer


Fotografi (dari bahasa Inggris: photography, yang berasal dari kata Yunani yaitu "photos" : Cahaya dan "Grafo" : Melukis/menulis.) adalah proses melukis/menulis dengan menggunakan media cahaya. Sebagai istilah umum, fotografi berarti proses atau metode untuk menghasilkan gambar atau foto dari suatu obyek dengan merekam pantulan cahaya yang mengenai obyek tersebut pada media yang peka cahaya. Alat paling populer untuk menangkap cahaya ini adalah kamera. Tanpa cahaya, tidak ada foto yang bisa dibuat.

komunitas fotografer
nah para penggemar fotografi atau yang sering disebut juga FG atau Fotografer atau juga Photographer akhir-akhir ini banyak yang membentuk komunitas demi menyalurkan hobby dan sharing pengalaman mereka dan upload hasil karya yang pernah mereka jepret ke internet seperti yang dilakukan komunitas photography dari weleri yang tergabung dalam K-PHOLRI (Komunitas Photography Weleri) dimana mereka sering mengadakan hunting baik itu dengan objek model, macro, ataupun landscape di weleri dan sekitarnya bersama para anggota komunitas fotografer lainnya